UNGKAPPOST, Way Kanan – Sekretaris Kecamatan Bumi Agung, Indra, mendapat ucapan selamat ulang tahun dari Camat Bumi Agung Firdaus beserta jajaran staf Kecamatan Bumi Agung pada momen bahagia yang bertepatan dengan hari kelahirannya, 15 Januari 1981.
Perayaan sederhana tersebut berlangsung di Kantor Kecamatan Bumi Agung, Kabupaten Way Kanan, Kamis (15/01/2026).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Acara ini turut dihadiri Camat Bumi Agung, staf kecamatan, para Kepala Kampung, Sekretaris Kampung dan lainnya.
Camat Bumi Agung, Firdaus, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Indra dan berharap agar di usia yang semakin matang, Indra dapat terus meningkatkan kinerja dan pengabdiannya.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kecamatan Bumi Agung, kami mengucapkan selamat ulang tahun kepada Sekcam Bumi Agung Indra. Semoga dengan bertambahnya usia, senantiasa diberikan kesehatan, keselamatan, serta kesuksesan dalam menjalankan tugas-tugasnya, sesuai dengan tagline tetap berjaya mendukung Kabupaten Way Kanan,” ujar Firdaus.
Sebagai ungkapan rasa syukur dan kebersamaan, Indra juga memberikan suapan nasi tumpeng kepada Camat Bumi Agung Firdaus dan beberapa undangan yang hadir.
Indra menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya atas perhatian serta kebersamaan yang terjalin selama ini. (Petrus Sumarno)






